Alvin Bahar Berjaya

Posted by Unknown Minggu, 07 Desember 2008 0 komentar
Jakarta-Tim Honda Fastron Racing kembali mencatat prestasi dengan mengantarkan Alvin Bahar, meraih juara pertama di seri V Fastron Pertamax Touringcar Championship 2008, di sirkuit Sentul, Minggu (2/11). Prestasi tersebut merupakan yang kedua kali secara berturut-turut bagi Alvin, setelah pada seri sebelumnya dia juga meraih juara pertama kejurnas balap paling bergengsi tersebut.
Bahkan, sebelum lomba dimulai, Honda Jazz VTEC yang dikendarai Alvin telah menunjukkan performa prima dengan mencatat waktu tercepat pada sesi kualifikasi, yang membuat Alvin berhak memulai lomba dari pole position.

Posisi tersebut tidak disia-siakan Alvin. Dia melaju mulus meninggalkan lawan-lawannya sejak awal. Meski terus ditempel ketat dan bahkan disalip oleh Haridharma Manopo (Toyota Team Indonesia), strategi tepat, serta pengalaman Alvin yang didukung oleh performa mobilnya membuat Alvin sukses finis terdepan dengan catatan waktu 35 menit 04,958 detik dari total 18 lap (71.370 km).
Dalam lomba yang berlangsung ketat itu, Alvin mengalahkan dua pembalap di belakangnya, terpaut 0,304 detik dari Harry dan Sunny TS (Honda Jakarta Center) di posisi ketiga, dengan perolehan waktu 35 menit 09,391 detik.
“Kemenangan ini merupakan hasil kerja keras dari seluruh Tim Honda Fastron Racing dan performa Honda Jazz yang konsisten sejak awal lomba. Kami berharap prestasi ini dapat dipertahankan dan membawa Alvin kembali menjadi juara nasional pada seri keenam mendatang, yang juga merupakan seri terakhir pada musim ini,” kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor.
Kesuksesan Alvin tersebut membawanya naik satu peringkat ke posisi kedua klasemen pembalap dengan total 61 poin, sekaligus membuka lebar peluang untuk meraih gelar juara umum Kejurnas Grand Touring Car untuk ketiga kalinya secara berturut-turut.
Seri keenam dan terakhir dari lomba yang diikuti 23 mobil dari berbagai merek ini akan digelar di Sirkuit Sentul pada tanggal 7 Desember 2008 mendatang.

Balapan Jazz
Di tempat yang sama, Honda kembali menggelar putaran ke-5 Honda Jazz One Make Race. Kejuaraan bagi para pengguna Honda Jazz VTEC ini diikuti 21 peserta yang berasal dari diler resmi Honda, yaitu tiga orang peserta dari Tim Honda Jakarta Center, lima orang peserta dari Tim Honda Bandung Center, dua orang dari tim Honda Surabaya Center, dan beberapa peserta individu lainnya.
Seri balap kali ini merupakan kesempatan bagi para peserta untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya sebelum masuk final di seri keenam mendatang. Tim yang akan keluar menjadi pemenang adalah yang memperoleh nilai akumulasi dari kesuluruhan seri yang digelar. “Kami berharap peserta dapat memberikan hasil yang terbaik dalam ajang ini,” ujar Jonfis.
Lomba pada musim ini lebih menarik karena hadiah juara umum akan menggondol All New Honda Jazz serta total hadiah lebih dari Rp 500 juta. Ajang ini sendiri dibagi dalam tiga kategori, yaitu kejuaraan umum—yang boleh diikuti siapa saja, Seeded B, dan Non Seeded.
Juara pertama di seri ini diraih Sunny TS dari tim Honda Jakarta Center. Seri terakhir akan diadakan 14 Desember 2008. (gatot irawan)

2009, Bridgestone Ban Tunggal MotoGP

Posted by Unknown Minggu, 12 Oktober 2008 0 komentar
Doni Wahyudi - detiksport

Jakarta - Persaingan antara Bridgestone dan Michelin di ajang MotoGP akan berakhir musim depan. Mulai tahun 2009 Bridgestone akan menjadi satu-satunya ban yang akan digunakan untuk MotoGP.Akhir pekan lalu FIM mengumumkan rencana penggunaan ban tunggal untuk ajang MotoGP. Kesempatan untuk menjadi satu-satunya ban yang digunakan
pada ajang MotoGP dibuka sama lebar untuk Michelin dan Bridgestone dengan catatan mereka mengajukan proposal permohonan akan hal tersebut.
Hari Jumat (3/10/2008) kemarin adalah tenggat waktu yang diberikan bagi kedua pabrikan itu untuk mengajukan permohonannya. Namun hingga jatuh tempo yang diberikan hanya Bridgestone yang mengajukan permohonan, dan jelang MotoGP Australia Michelin memastikan kalau mereka memang tak akan mengajukan permohonan menjadi pemasok tunggal.

"Semangat berkompetisi selalu menjadi hal terpenting buat Michelin. Olahraga otosport di level tertinggi berguna karena persaingan antara beberapa pemasok ban merupakan stimulus penting untuk mengembangkan ban dengan performa tinggi yang pada suatu saat akan ditujukan untuk para pengguna umum,” demikian pernyataan resmi Michelin seperti diberitakan Autosport.
Atoritas MotoGP menyebut penggunaan ban tunggal dilakukan demi meningkatkan masalah keamanan sekaligus memangkas biaya operasional. Sesuatu yang dianggap Michelin tidak relevan karena mereka beranggapan ada metode lain untuk meningkatkan keamanan sekaligus memangkas biaya.
"Michelin menyesal tak mampu memberikan kontribusi kepada pihak penyelanggara saat diadakan diskusi demi meningkatkan keamanan dan mengurangi biaya,” lanjut pernyataan tersebut.
Bridgestone dan Michelin telah menjadi dua pemasok utama MotoGP setelah Dunlop memutuskan mundur di musim 2007. Dengan pemakaian pemasok ban tunggal ini, MotoGP mengikuti jejak beberapa seri motor sport lainnya yang kini memang banyak hanya didukung oleh satu pabrikan ban.

( din / key )

GP Jepang

Posted by Unknown 0 komentar
Alonso Juara, Hamilton Tak Dapat Poin
Rossi Finza Noor - detiksport

Oyama - Fernando Alonso melanjutkan penampilan bagusnya di GP Singapura dengan menjadi juara GP Jepang di Sirkuit Fuji Speedway. Sementara sang pemimpin klasemen, Lewis Hamilton, malah tak dapat poin. Dalam balapan yang berlangsung Minggu (12/10/2008), Alonso yang mengawali startdari posisi empat menjalani lomba dengan sangat stabil.

Meski sempat bebeberapa kali berganti pimpinan lomba, pada akhirnya Alonso jugalah yang menjadi pemenang.Finis di belakang pembalap asal Spanyol itu adalah Robert Kubica di peringkat dua dan Kimi Raikkonen di posisi tiga. Sementara itu Felipe
Massa yang sempat mendapat drive through penalty di pertengahan lomba akibat terlibat insiden dengan Lewis Hamilton akhirnya mengamankan satu poin dengan finis di posisi delapan.

Sementara itu Hamilton--pole seater balapan kali ini--yang mobilnya melintir akibat tersenggol Massa dan juga harus mendapat drive through penalty harus puas finis di posisi 12 yang artinya tak mendapat poin sama sekali. Selisih poinnya dengan Massa di klasemen pembalap kini pun mengecil menjadi enam poin.

Semakin menyakitkan McLaren adalah kenyataan rekan Hamilton, Heikki Kovalainen, mengalami masalah mesin di tengah lomba. Kovalainen harus menepikan mobilnya dan tak bisa melanjutkan balapan. The Silver Arrows pun hampa poin di balapan kali ini.

Gp Singapura

Posted by Unknown Jumat, 03 Oktober 2008 0 komentar
Di Montezemolo: F1 Dipermalukan di Singapura
Reky Herling Kalumata - detiksport

Milan - Presiden Ferrari Luca di Montezemolo mengkritik gelaran FI di Singapura. Ia mengatakan bahwa trek dan juga penggunaan safety car telah mempermalukan F1.
Balapan malam pertama F1 ini telah mendapatkan sambutan hangat baik dari para peserta maupun dari para penonton, termasuk supremo F1 Bernie Ecclestone juga puas. Namun tidak untuk bos tim F1 asal Italia, Ferrari.
"Saat kami balapan di trek di mana seharusnya dipakai untuk sirkus. Apa saja bisa terjadi termasuk memasukkan tontonan safety car," kritik di Montezemolo seperti dilansir Reuters.
"Semua ini hanya mempermalukan F1 dan ini akan menjadi aspek yang saya ingin bicarakan dengan tim lain dalam beberapa pekan ke depan," kata Bos Ferrari ini yang baru terpilih sebagai Kepala Asosiasi Tim F1.

Pada balapan malam di Singapura tersebut safety car sempat keluar dua kali pada lomba akhirnya dimenangi Fernando Alonso. Sementara pembalap Ferrari Felipe Massa hanya berada di posisi ke-13.
Sedangkan Kimi Raikkonen menabrak tembok pembatas saat balapan tersisa empat lap. Kini Massa tertinggal tujuh poin dari pimpinan klasemen Lewis Hamilton di sisa tiga kali balapan di musim ini.
( key / key )


Rossi: Ini Usaha Paling Keras

Posted by Unknown Minggu, 28 September 2008 0 komentar
Motegi - Sudah enam kali Valentino Rossi menjadi juara dunia di kelas utama Grand Prix motor. Dari semua sejarah kesuksesannya itu, ia menganggap upaya terkeras yang dilakukannya ada di musim ini.
Italia berusia 29 tahun itu baru saja mengamankan titel keenam dalam karirnya di MotoGP (dan kelas 500cc) setelah memenangi balapan di Motegi, Jepang, Minggu (28/9/2008).
Ini adalah kali kelima berturut-turut Rossi meraih kemenangan, atau yang kedelapan dari 15 seri yang telah digelar di mnusim ini. Dengan koleksi 312 poin, ia takkan terkejar lagi oleh Casey Stoner meskipun masih tersisa tiga seri.

Sejak menjadi runner up dalam debutnya di kelas 500cc di tahun 2000, Rossi secara beruntun memenangi kompetisi 2001-2005. Namun di dua musim terakhir ia gagal, dan gelar juara diraih Nicky Hayden (2006) dan Stoner (2007).
"Sulit untuk mengatakannya, tapi yang satu ini sungguh luar biasa," cetusnya seusai lomba, seperti dikutip Autosport. "Aku merasa sangat bagus karena pertarungan tahun ini sangat ketat, terutama dengan Stoner dan Pedrosa. Ini musim yang panjang dengan banyak balapan dan duel sengit."
"Aku sangat senang. Aku begitu beruntung dalam karirku. Aku telah memenangi banyak kompetisi yang bagus dan sulit, seperti yang pertama dengan Yamaha di tahun 2004. Tapi aku pikir ini adalah musim di mana aku melakukan usaha paling banyak untuk mencoba menang. Aku bekerja keras di setiap weekend balapan, juga selalu berusaha menjaga konsentrasi dan tetap kuat di luar balapan," tuturnya. ( a2s / a2s )

Stoner Tak Mampu Hadang Rossi

Posted by Unknown 0 komentar
Motegi - Casey Stoner sempat berpeluang menjaga peluangnya dalam persaingan dengan Valentino Rossi. Akan tetapi rivalnya tampil luar biasa hari ini dan membuat sang juara bertahan kehilangan gelarnya.
Sejak kalah di Indianapolis dua minggu lalu, Stoner menghadapi jalan terjal untuk kembali menjuarai MotoGP musim ini. Selain butuh kemenangan di empat seri terakhir, ia pun hanya bisa juara kalau Rossi mengalami nasib buruk -- karena ia hanya perlu tambahan 13 poin untuk mengunci titel juara.
Namun Stoner tidak begitu saja memberi jalan buat The Doctor. Pembalap Australia dari tim Ducati itu sempat tampil menjanjikan dengan memimpin balapan hingga pertengahan lomba, sebelum usahanya itu berakhir "sia-sia".

Stonr menjadi bintang di awal balapan setelah mengambil posisi terdepan di tikungan pertama pasca start. Ia mengalahkan Dani Pedrosa, Nicky Hayden, pemegang pole Jorge Lorenzo, dan Rossi. Di awal balapan ini pembalap tuan rumah dari tim Suzuki, Kousuke Akiyoshi, terlempar ke gravel dan langsung out.
Di lap Pedrosa berhasil melewati Stoner dan mengambil alih pimpinan lomba, tapi Rossi menanjak lebih gemilang. Berturut-turut ia menyalip Lorenzo dan mengambil celah kosong saat Hayden membelok ke kanan.
Dalam waktu singkat terjadi pertarungan sengit di antara Pedrosa, Stoner, dan Rossi. Di lap keempat Stoner sempat menyusul Pedrosa, tapi beberapa detik kemudian pembalap tim Repsol Honda merebut kembali posisinya. Di belakang, Rossi tetap berancang-ancang memanfaatkan peluang.
Di lap kelima Stoner dan Pedrosa terlibat perseteruan yang sangat seru. Stoner memenanginya, dan sempat memberi sebuah isyarat dengan jarinya kepada Pedrosa. Rossi memanfaatkan keadaan dengan menyerobot tempat Pedrosa.
Sampai melewati lap 10 Stoner masih di depan Rossi. Itu tidak cukup buat Stoner karena finish di tempat ketiga pun Rossi masih dipastikan juara.
Sial buat Stoner, ia malah kehilangan posisinya di lap 13. Rossi berhasil mengalahkan dia dalam pertarungan yang menegangkan. Sampai lima lap berikutnya Stoner masih memberi tekanan deras buat Rossi, tapi menjelang lap-lap akhir ia mulai tertinggal jauh.
Alhasil Rossi pun semakin di atas angin untuk memenangi balapan di Motegi. Dan saat menyentuh garis finish, maka titel keenam di kelas utama Grand Prix motor pun dipastikan direbut pembalap Italia berusia 29 tahun itu.
Sementara Stoner harus kehilangan gelar juara yang musim lalu ia rengkuh dengan fantastis. Dengan tiga seri tersisa, ia masih harus bersaing dengan Pedrosa untuk memperebutkan predikat runner up.
Pedrosa hari ini finish di tempat ketiga setelah mengalahkan Lorenzo di lap-lap terakhir. Sakin sengitnya kedua pembalap Spanyol itu sempat bersenggolan sedikit, tapi Lorenzo beruntung bisa berkelit dan konsekuensi lebih buruk terhindarkan.

Hasil MotoGP Jepang:
1. Valentino Rossi Yamaha (B) 43:09.599
2. Casey Stoner Ducati (B) + 1.943
3. Dani Pedrosa Honda (B) + 4.866
4. Jorge Lorenzo Yamaha (M) + 6.165
5. Nicky Hayden Honda (M) + 24.593
6. Loris Capirossi Suzuki (B) + 25.685
7. Colin Edwards Yamaha (M) + 25.918
8. Shinya Nakano Honda (B) + 26.003
9. Andrea Dovizioso Honda (M) + 26.219
10. John Hopkins Kawasaki (B) + 37.131

MotoGP Jepang

Posted by Unknown 0 komentar
Rossi Menang, Rossi Juara

Motegi - Nasib buruk tidak mendatangi Valentino Rossi di Motegi. Sebaliknya, ia menorehkan hasil maksimal dan memenangi MotoGP Jepang, sekaligus memastikan merengkuh kembali titel juara dunia.
Pada balapan yang berlangsung hari Minggu (28/9/2008) siang WIB, Rossi berhasil finish di urutan pertama, mengalahkan rival utamanya yang juga juara musim lalu, Casey Stoner.
Dengan 312 poin yang telah dikumpulkannya, pembalap tim Fiat Yamaha itu sudah tak mungkin dikejar lagi oleh Stoner (220). Kalaupun Stoner memenangi tiga seri terakhir dan Rossi tak memperoleh tambahan angka lagi, tetap saja "The Doctor" yang tampil sebagai juara di akhir musim.

Ini berarti pula Rossi menambah koleksi gelarnya menjadi enam di kelas tertinggi Grand Prix. Ditambahkan satu titel di kelas 125cc dan 250cc, berarti ia total mengantongi delapan titel juara dunia.
Tahun lalu ia hanya menempati urutan ketiga di bawah Stoner dan Dani Pedrosa, sedangkan di tahun 2006 ia jadi runner up Nicky Hayden. ( a2s / a2s )

Doohan: Rossi Terbaik Sepanjang Masa

Posted by Unknown Sabtu, 20 September 2008 0 komentar
Jakarta - Karena kondisi dan teknologi yang berbeda di setiap jaman, sulit menentukan pembalap terbaik sepanjang masa. Menyusul kemenangan di Indianapolis, Valentino Rossi bisa jadi adalah orang yang dimaksud.

Komentar tersebut tak keluar dari sembarang orang. Adalah mantan juara dunia lima kali, Mick Doohan yang melontarkan pernyataan sekaligus sanjungan setinggi langit tersebut.

"Orang sering bertanya siapa pembalap terbaik sepanjang masa? Itu hal yang sulit untuk dijawab karena di setiap jaman punya perbedaan. Dengan begitu, Valentino mungkin sama baiknya dengan pembalap terbaik yang pernah ada, kalau bukan yang terbaik," ungkap Doohan di TheAge.

Menyusul kemenangan di Indianapolis akhir pekan lalu, Rossi kini tercatat sebagai pembalap yang paling sering memenangi balapan di kelas utama dengan total 69 kemenangan didapat - mengalahkan rekor sebelumnya milik Giacomo Agostini yang punya 68 kemenangan.

Hal lain yang membuat Doohan yakin kalau The Doctor adalah pembalap terbaik adalah fakta bahwa rider Italia itu masih punya masa depan yang panjang di kelas MotoGP. Itu berarti akan ada lebih banyak gelar yang akan didapat dan lebih banyak rekor untuk terus diukir. Catat pula kalau Rossi kini tinggal selangkah lagi menuju titel juara dunianya yang kedelapan.

"Untuk memenangi begitu banyak balapan yang sudah dia dapat dalam kurang dari sembilan musim menunjukkan betapa konsistennya dia. Dan itu adalah kekuatannya, di samping skill-nya. Saya yakin dia akan menjalani banyak alapan lagi, jika dia tetap dalam kondisi fit," pungkas pria berpaspor Australia itu. ( din / roz )

MotoGP Indianapolis

Posted by Unknown 0 komentar
Rossi Selangkah Menuju Gelar Juara
Doni Wahyudi - detiksport

New York - Valentino Rossi meraih kemenangan ketujuhnya musim ini setelah menjuarai MotoGP Indianapolis. The Doctor pun kian tak tertahankan untuk meraih titel juara dunianya yang kedelapan.
Balapan pertama di sirkuit Indianapolis tak berjalan seperti yang direncanakan sebelumnya. Karena hujan deras yang mengguyur plus kencangnya hembusan angin yang dianggap bisa membahayakan pembalap, race dihentikan saat memasuki lap 21 atau kurang tujuh lap dari yang dijadwalkan.
Apapun kondisinya, tambahan 25 poin dari Indianapolis membuat Rossi kian jauh meninggalkan Stoner di klasemen pembalap. Jagoan Fiat Yamaha itu kini punya koleksi angka 287, unggul 87 angka dari Stoner yang finis di posisi empat.

Dengan empat balapan tersisa Rossi hanya butuh sekali finis di posisi kedua untuk mengunci titel juara dunianya yang kedelapan.
Finis di posisi kedua pada balapan tersebut adalah jagoan tuan rumah Nicky Hayden. The Kenthucky Kid menyelesaikan balapan di depan pembalap Fiat Yamaha lainnya Jorge Lorenzo.

Jalannya Balapan

Hujan yang sempat turun dipagi hari membuat lintasan Indianapolis, Senin (15/9/2008) masih terlihat basah pada beberapa bagian trek. Race director pun mengumumkan ini sebagai wet race alias balapan basah.
Rossi mengawali balapan dengan kurang baik, dia tak mampu mempertahankan pole position yang dia dapat di sesi kualifikasi dan langsung merosot ke posisi empat. Adalah Casey Stoner yang mampu menjalani start dengan sempurna untuk langsung berada di posisi terdepan.
Juga mengawali race dengan sempurna adalah Andrea Dovizioso yang menyodok ke posisi tiga meski memulai balapan dari posisi tujuh. Formasi awal pembalap selepas tikungan pertama adalah Stoner, Nicky Hayden, Dovizioso, Rossi, Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo.
Namun komposisi tersebut tak bertahan lama karena sebelum satu putaran terlewati beberapa perubahan sudah terjadi. Dovizioso melanjutkan kegemilangannya dengan merebut posisi terdepan dari Stoner, tak lama berselang sang juara dunia turun ke posisi, kali ini Hayden yang menyalipnya.
Memasuki lap ketiga, Hayden menggelorakan pendukungnya setelah mengambil alih posisi terdepan dari Dovizioso. Sedangkan Rossi yang sempat merosot ke posisi lima kembali masuk urutan empat besar setelah balas menyusul Hayden, satu lap berselang The Doctor sudah berada posisi tiga besar.
Masuk putaran keempat posisi Rossi kembali naik satu strip, juara dunia tujuh kali itu sudah bertengger di posisi dua setelah menjalani pertarungan singkat dengan Dovizioso.
Perubahan di possisi tiga besar kembali terjadi di lintasan lurus start/finis ketika memasuki lap delapan, seakan tak mau kalah dengan rekan setimnya, Lorenzo tampil gemilang untuk merebut posisi tiga dari Dovizioso. Sedangkan di urutan terdepan, Rossi memberi tekanan pada Hayden dengan terus merapatkan jarak waktu atas The Kenthucky Kid.
Hujan terlihat kembali mengguyur lintasan saat balapan memasuki lap 10. beberapa bagian lintasan yang sebelumnya mengering kini kembali basah.
Selain perebutan posisi terdepan, pertarungan meraih posisi empat antara Stoner dengan Dovisiozo juga berlangsung menarik. Meski jugsa sempat mencatatkan fastest lap, Stoner kesulitan melepaskan diri dari bayang-bayang rider Italia itu.
Setelah mencatatkan beberapa fastest lap dan dengan setia membututi Hayden selama sembilan lap, dan usahanya menyalip selalu gagal, Rossi akhirnya memimpin balapan untuk kali pertama saat balapan masuk lap 13. Di sebuah tikungan ke kiri Rossi mengambil posisi Hayden dari sisi dalam.
Memasuki separuh balapan, tujuh posisi terdepan berturut-turut diisi Rossi, Hayden, Lorenzo, Stoner, Dovizioso, Spies dan Dani Pedrosa. Setelah memimpin balapan, laju Rossi kian tak terbendung. Dalam selang empat lap dia sudah menciptakan jarak hingga satu detik lebih.
Hujan bukan satu-satunya masalah yang dihadapi pembalap karena percikan air membuat jarak pandang pembalap menurun. Apalagi angin kencang terlihat berhembus dan menerbangkan sampah dan dedaunan ke tengah lintasan.
Kalau di posisi terdepan Rossi kian tak terkejar, di belakangnya terjadi persaingan sengit antara Dovizioso, Stoner dan Spies. Meski sempat dibayangi dengan ketat oleh Spies, Stoner malah mampu menyusul Dovizioso dan naik ke posisi empat saat balapan tersisa sembilan lap.
Saat tak mampu menjaga persaingan dengan Rossi, Hayden justru mendapat tekanan berat dari Lorenzo. Sementara di posisi terdepan Rossi tampil luar biasa setelah jaraknya dengan Hayden menjauh hingga enam detik.
Ketika balapan memasuki lap 21 bendera merah tiba-tiba dikibarkan oleh stewards yang berarti balapan dihentikan. Rossi pun memenangi balapan pertama di Sirkuit Indianapolis.

Hasil MotoGP Indianapolis
1. Valentino Rossi Yamaha (B) 37:20.095
2. Nicky Hayden Honda (M) + 5.972
3. Jorge Lorenzo Yamaha (M) + 7.858
4. Casey Stoner Ducati (B) + 28.162
5. Andrea Dovizioso Honda (M) + 28.824
6. Ben Spies Suzuki (B) + 29.645
7. Sylvain Guintoli Ducati (B) + 36.223
8. Dani Pedrosa Honda (B) + 37.258
9. Chris Vermeulen Suzuki (B) + 38.442
10. Alex de Angelis Honda (B) + 42.437

Accu

Posted by Unknown Jumat, 29 Agustus 2008 0 komentar
Accu berfungsi sebagai alat penyimpan stroom dalam jangka waktu tertentu.accu terdiri dari timah himah hitam yang direndam dalam larutan asam belerang dan ditempatkan dalam suatu bejana.accu mempunyai sel-sel yang mempunyai kuat arus 2V setiap selnya.berat jenis air accu yg baik antara1,26-1,28.pada arus positif accu dipasang sekering untuk mencegah terjadi kebakaran pada saat terjadi kortsluiting.Penggunaan accu adalah untuk:penyalaan hidup motor,penyimpan arus,menghidupkan lampu-lampu dan peralatan elektronik lainnya pada kendaraan bermotor.
Kerusakan pada accu:
- Sel accu ada yang rusak,akibatnya:stroom kurang
cara mengatasinya: ganti accu baru
-sel-sel accu sudah konslet,akibatnya:tidak dapat menyimpan stroom
cara mengatasinya:Ganti accu baru.
-Tabung accu retak/pecah,akibatnya cairan accu cepat habis
cara mengatasinya:ganti accu baru
-penghubung kutub accu kotor,akibatnya stroom tidak lancar
cara mengatasinya:bersihkan kutub-kutub accu.

F1 Valencia

Posted by Unknown Selasa, 26 Agustus 2008 0 komentar
Massa Sempurna di Balapan ke-100
Doni Wahyudi - detiksport

Valencia - Meraih pole, menjadi pembalap tercepat dan merengkuh gelar juara plus membuka kembali persaingan menjadi juara dunia. Di balapannya yang ke-100, Felipe Massa layak diberi nilai 100.

Buat Massa, GP Eropa di Sirkuit Valencia bukan hanya spesial karena dia langsung jadi pemenang meski baru sekali balapan digelar di sana. Itulah race ke-100 Massa sejak terjun ke balapan Jet darat bersama tim Sauber tahun 2002 lalu.

Massa pun melalui balapan ke-100-nya dengan hasil luar biasa. Diawali dengan meraih pole di sesi kualifikasi, pembalap Brasil berusia 27 tahun itu melengkapi penampilannya dengan mencatat waktu tercepat dan kemudian disempurnakan usai menyentuh garis finish di posisi pertama.

Tambahan 10 poin juga melebarkan kembali peluangnya untuk bertarung dengan Lewis Hamilton di puncak klasemen. Selisih poin keduanya kini hanya terpaut enam angka.


"Kemarin (Sabtu) saya meraih pole dan sekarang merengkuh kemenangan, dengan catatan fastest lap menyempurnakan itu semua. Anda tak bisa mendapatkan hasil yang lebih baik lagi, terutama di balapan ke-100 saya. Semua hasil tersebut didukung oleh mesin Ferrari," ungkap Massa di Crash.

Kecuali saat masuk pitstop, Massa tak terusik pesaing-pesaingnya. Kemenangan kesembilan sepanjang karir di F1 pun berhasil diraih dengan keunggulan lima setengah detik lebih atas Hamilton di posisi dua.

"Saya menjalani start yang bagus dan berusaha maksimal sejak awal. Di paruh kedua balapan mobilnya sangat luar biasa, juga setelah paruh terakhir saat saya menggunakan ban soft. Saya melalui lap dengan mudah. Ini momen yang penting dalam karir saya, saya harus melanjutkan penampilan seperti ini," pungkas suami dari Anna Rafaela Bassi itu. ( din / din )
Komentar terkini (15 Komentar)

Pertama dan 100 untuk Kovalainen

Posted by Unknown Minggu, 10 Agustus 2008 0 komentar
Kris Fathoni W - detiksport

Jakarta - Di GP Hongaria 2008 Heikki Kovalainen meraih kemenangan pertamanya. Di saat yang sama, pembalap McLaren itu menjadi pembalap ke-100 yang memenangi balapan F1.

Dengan menjuarai GP Hongaria 2008, Kovalainen jadi pembalap ke-100 yang menjadi juara di seri grand prix semenjak kejuaraan dunia F1 digelar pada tahun 1950.

Pembalap berusia 26 tahun yang baru menjalani 28 seri di lintasan "Jet Darat" --sejak memulai debutnya musim lalu-- tersebut juga memperpanjang rentetan kemenangan timnya, yang kini sudah menjuarai tiga seri terakhir.

Crash juga mencatat bahwa kemenangan Kovalainen di GP Hongaria, Minggu (3/8/2008), membuat Hungaroring kini memiliki tujuh pemenang berbeda dalam tujuh balapan terakhir.

Sebelum Kovalainen, Hungaroring berturut-turut dimenangi oleh Lewis Hamilton, Jenson Button, Kimi Raikkonen, Michael Schumacher, Fernando Alonso dan Rubens Barichello.

( krs / ian )

GP Hongaria

Posted by Unknown 0 komentar
Massa dan Hamilton Sial, Kovalainen Juara
Mohammad Yanuar Firdaus - detiksport

Budapest - Heikki Kovalainen untuk pertama kalinya menjuarai GP F1 2008 usai memenangi GP Hongaria, Minggu (3/8/2008). Sukses Kovalainen tak terlepas dari kesialan Felipe Massa dan Lewis Hamilton.

Kesialan yang dimaksud adalah kerusakan mesin pada mobil Massa tiga lap menjelang finis ketika dia memimpin balapan dan ban kempes Hamilton di pertengahan lomba.

Kovalainen yang tampil stabil sepanjang balapan pun bak mendapat durian runtuh atas kesialan lawannya itu. Poin 10 berhasil diraihnya, sekaligus menambah catatan curriculum vitae-nya dengan satu kemenangan di musim ini.

Di tempat kedua diduduki pembalap Toyota Timo Glock. Bagi mantan juara dunia GP2 itu, sukses menduduki podium kedua menjadi prestasi terbaiknya di musim ini. Kimi Raikkonen menjadi pembalap yang menyentuh garis finish ketiga di balapan ini.

Dengan hasil ini, Kovalainen kini mengumpulkan 38 angka. Posisinya di klasemen pembalap tak banyak tertolong dengan hasil itu, alias ia tetap menghuni peringkat enam.

Hamilton yang pada akhirnya finis di posisi lima, tetap memuncaki klasemen pembalap dengan 62 angka, disusul Raikkonen dengan 57 poin dan Massa, tetap dengan 54 angka.

( ian / din )

Sistem Kelistrikan

Posted by Unknown Rabu, 06 Agustus 2008 0 komentar
Pada motor bensin sistem kelistrikan diperlukan untuk menyalakan busi.Asal mula adanya listrik pada motor adalah dari generator yang berputar mengikuti poros engkol.

Generator dibedakan:
-generator AC: generator yang menghasilkan arus bolak-balik
-Generator DC: generator yang menghasilkan arus searah

Gangguan-gangguan pada generator:
-Magnit lemah,akibatnya arus listrik yang dihasilkan lemah,sehingga motor tidak bisa hidup sempurna.
perbaikannya:Ganti magnit
-Lubang spi magnit goyah,akibatnya hidup motor terganggu
Perbaikannya:dibubut
-spoel/gulungan kawat terbakar,akibatnya tidak ada arus listrik,sehingga motor tidak mau hidup(bila spoel penyalaan mesin yang mati)
perbaikannya:gulung spoel/ganti spoel
-Spoel putus hubungan,akibatnya motor tidak mau hidup
perbaikannya:gulung spoel/ganti spoel

Ignition coil

Coil digunakan untuk memperbesar arus listrik dari 6 volt menjadi sekitar 10000-12000 Volt ,karena untuk menghidupkan busi dibutuhkan arus sebesar 10000-12000V.

Gangguan pada coil:

Coil lemah,akibatnya motor susah hidup
Perbaikannya :ganti coil
-Coil rusak,akibatnya motor tidak mau hidup
Perbaikannya:ganti coil
-Kabel-kabel Coil putus,akibatnya:motor tidak mau hidup
Perbaikannya:perbaiki kabel yang putus.

Sistem pelumasan mesin

Posted by Unknown Senin, 04 Agustus 2008 0 komentar
Pelumas/oli berguna untuk :

-Mengurangi keausan mesin
-Mengurangi panas akibat pembakaran dan gesekan mesin
-mengendapkan kotoran-kotoran ke dalam karter
-mengurangi suara berisik pada mesin

Oli/pelumas mempunyai beberapa macam kekentalan yang menggunakan satuan pengukuran SAE
semakin besar ukuran SAEnya maka akan semakin kental olinya.

Pelumasan pada mesin:
-Sistem percik:Oli dipercikkan dengan sendok percik dari karter ke onderdil-onderdil mesin
-Sistem roda gigi:Pompa oli roda gigi menyedot oli di karter & membagikan ke bagian-bagian mesin dan kembali ke karter

Jalannya pelumasan:Selama mesin hidup,Oli di dalam karter ,Pompa oli menyedot oli dan disalurkan ke bagian-bagian yang membutuhkan oli dan akhirnya kembali ke karter lagidengan membawa kotoran-kotoran.

Oli mesin pada motor 4 takt biasanya menggunakan ukuran SAE 30-50.

Gangguan-gangguan pada sistem pelumasan:
-Oli kurang.akibatnya mesin cepat panas dan bisa mati
-Oli sudah terlalu lama,akibatnya mesin cepat panas dan cepat aus
-oli terlalu kental,akibatnya celah-celah mesin yang sempit tidak terjangkau sistem pelumasan,bisa menyebabkan mesin rusak.

Motor Bensin

Posted by Unknown 0 komentar
Motor bensin adalah motor yang menggunakan bahan bakar bensin.
Baca selengkapnya

Motor diesel

Posted by Unknown Minggu, 03 Agustus 2008 0 komentar
Motor diesel adalah motor yang menggunakan bahan bakar solar.sistem pembakaran pada motor diesel tidak menggunakan listrik.sistem pembakaran pada motor diesel:Udara yang ada di ruang bakar dimampatkan,sehingga timbul suhu yang sangat panas dan apabila pada saat tersebut disemprotkan bahan bakar solar akan terjadi pembakaran dan timbul tekanan yang mendorong torak sehingga mesin bekerja.

Komponen-komponen pada motor diesel:
- Nozzle (pengabut)
- pompa bahan bakar
- pompa injeksi
- governor (regulator)
- saringan bahan bakar

a.Nozzle

Nozzle berguna sebagai jalan bahan bakar yang disemprotkan oleh pompa injeksi ke ruang bakar.Karena bahan bakar melewati nozzle yang sangat kecil dan mendapatkan tekanan yang kuat dari pompa bahan bakar,maka bahan bakar yang masuk ke ruang bakar berbentuk kabut sehingga sangat mudah terbakar apabila bercampur dengan udara panas yang sudah dimampatkan di ruang bakar.

Kerusakan pada nozzle:
-ujung nozzle tersumbat
-batang jarum macet
-dudukan jarum sudah cacat

b.Pompa injeksi
Pompa injeksi berguna untuk menyemprotkan bahan bakar dan membagi dengan komposisi yang tepat ke ruang bakar.

Kerusakan pada pompa injeksi:
-saat injeksi tidak tepat
-masuk angin
-pegas lemah

c.Governor
Governor berguna sebagai pengatur otomatis pemberian bahan bakar menurut beban kerja mesin.berdasarkan sistem kerjanya governor dibedakan menjadi 2:jenis sentrifugal & pneumatik.

MotoGP AS

Posted by Unknown Rabu, 30 Juli 2008 0 komentar
Rossi: Balapan yang Luar Biasa
Kris Fathoni W - detiksport

Laguna Seca - Kemenangan pertama Valentino Rossi di Laguna Seca terasa sangat manis. Sudah start dengan bagus dan memenangi pertarungan sengit, Rossi juga menyetop rentetan kemenangan rival terdekatnya.

Dalam balapan, Rossi start dengan apik --suatu hal yang belakangan jarang bisa dilakukan pembalap Yamaha itu-- untuk langsung berhadapan dengan Stoner.

Keduanya lantas bersaing sengit dan beberapa kali saling mendahulului. Tapi pada suatu ketika Stoner melebar sehingga pembalap Ducati itu masuk ke gravel dan kehilangan waktu karena terjatuh. Rossi pun jadi juara MotoGP AS 2008.

Sudah melalui perjalanan dashyat dalam meraih kemenangan pertamanya di Laguna Seca, kesuksesan makin membanggakan buat Rossi yang juga sukses menjaga pucuk klasemen sementara pembalap sekaligus mengakhiri rentetan kemenangan Stoner.

"Untukku, balapan itu luar biasa. Itu adalah kemenangan pertamaku di Laguna Seca dan balapannya tak bisa dipercaya," ceria Rossi seperti dilansir Autosport, Senin (21/7/2008).

"Kami membuat beberapa modifikasi sebelum balapan dan aku bisa mendapat laju yang lebih baik. Aku sangat cepat dan setelah start bagus, aku menjalani pertarungan hebat dengan Casey, dengan banyak overtaking. Itu menyenangkan, sangat menyenangkan," imbuh dia.

Kemenangan membuat Rossi kini memimpin klasemen sementara pembalap dengan keunggulan 25 poin dari Stoner yang ada di posisi dua.

"Itu pastinya adalah kemenangan penting. Untuk bisa menang kali pertama di Laguna rasanya emosional. Sekarang kami memasuki jeda musim panas dan kami akan berlibur serta istirahat karena kejuaraan ini sangat panjang," tandas dia.

( krs / din )

Rossi Akan Punya Tunggangan Lebih Tangguh?

Posted by Unknown Jumat, 25 Juli 2008 0 komentar
Kris Fathoni W - detiksport

Laguna Seca - Keunggulan 25 poin atas Casey Stoner bikin Valentino Rossi memuncaki klasemen sementara pembalap. Tapi kubu Yamaha tak berpuas diri dan siap berbenah untuk terus menghadapi tangguhnya Ducati.

Stoner sempat tampil kurang meyakinkan di awal musim ini. Namun usai seri ketujuh di Barcelona, andalan Ducati itu sudah sukses menorehkan podium pertama sebanyak tiga kali beruntun.

Rentetan kemenangan itu akhirnya baru kandas di tangan Rossi yang jadi juara di Laguna Seca, Senin (21/7/2008) dinihari WIB. Meski begitu, kubu Yamaha tetap waspada.

"Kami tahu (peralatan) elektronik Ducati lebih mutakhir. Bahkan, semenjak mereka memperkenalkan pembenahan terbarunya, Stoner menjadi lebih tangguh. Sampai dengan Barcelona dia masih normal dan kami sudah mengalahkannya lebih dari sekali," tutur Team Manager Fiat Yamaha Davide Brivio kepada Italia1 dan dikutip Autosport.

Brivio pun menyiratkan kalau Rossi juga akan punya tunggangan lebih mumpuni di seri-seri mendatang. Adanya jeda musim panas pun kian membuat proses berbenah jadi lebih leluasa.

"Jadi kami juga harus berusaha ke arah yang sama serta berusaha memiliki mesin yang lebih tangguh karena di lintasan lurus sulit menyejajarinya (Stoner). Pada kenyataannya di sini (MotoGP AS) lintasan lurus tak panjang sehingga kami bisa mengimbangi," pungkas dia.

Jika Yamaha nantinya sukses membenahi motor jadi lebih dahsyat, persaingan menuju gelar juara antara Rossi dan Stoner pasca jeda liburan pun dipastikan bakal kian sengit di tujuh seri sisa.

( krs / roz )

Moto GP AS

Posted by Unknown 0 komentar
Balapan Sengit, Rossi Kalahkan Stoner
Doni Wahyudi - detiksport

Laguna Seca - MotoGP AS menampilkan pertarungan ekstra seru antara Casey Stoner dengan Valentino Rossi. Diwarnai beberapa kali saling susul, The Doctor akhirnya menjadi juara setelah Stoner sempat terjatuh.

Inilah kemenangan pertama Rossi di Sirkuit Laguna Seca setelah pada tiga penyelenggaraan sebelumnya prestasi terbaik yang didapat cuma posisi tiga. Buat jagoan Fiat Yamaha itu yang lebih penting dari kemenangan ini adalah keberhasilan dia mengakhiri rentetan kemenangan Stoner sekaligus mengukuhkan diri di puncak klasemen.

Podium teratas yang diraih di Laguna Seca, Senin (21/7/2008) dinihari WIB juga menjadi hadiah sempurna buat Fiat Yamaha. Dua hari lalu mereka menawarkan kontrak baru buat Rossi yang akan membuat dia bertahan bersama pabrikan Jepang itu hingga 2010.

Menyelesaikan balapan sebagai runner up membuat Stoner naik satu strip ke urutan dua klasemen sementara dengan jumlah poin 187. Keberhasilan Stoner duduk di posisi dua klasemen tak lepas dari absennya Dani Pedrosa yang mengalami cedera di seri Jerman pekan lalu.

Jalannya Balapan

Saat Stoner mampu melakukan start dengan sempurna untuk mempertahankan posisi terdepan yang dia miliki, Rossi justru sempat turun ke posisi tiga setelah dia disalip Hayden. Namun kondisi tersebut tak bertahan lama lantaran Rossi kembali ke posisi runner up saat memasuki tikungan kedua.

Kecelakaan hebat sudah terjadi di lap pertama ini dengan Jorge Lorenzo yang menjadi korban. Pembalap Fiat Yamaha itupun menjadi yang pertama out dari balapan.

Nasib bertolak belakang dialami rekan setim Lorenzo yang tak lain adalah Rossi. Masih di lap yang sama The Doctor sudah mampu menduduki urutan terdepan setelah mendahului Stoner. Posisi tersebut dipertahankan Rossi hingga memasuki lap ketiga.

Di lap ini kedua pembalap pemuncak klasemen itu terlibat duel ekstra seru. Rossi harus menyerah pada tenaga Desmosedici di lintasan lurus, namun tak lama berselang dia kembali mampu kembali merebut posisi terdepan. Salah satu aksi saling susul tersebut nyaris berujung bencana bagi Rossi karena motornya sempat keluar trek meski dia kemudian mampu menguasai keadaan.

Hingga dua lap berikutnya kedua pembalap masih terlibat saling susul untuk memperebutkan posisi terdepan. Tenaga besar Ducati dimanfaatkan secara maksimal oleh
Stoner di lintasan lurus untuk merebut posisi terdepan, sementara Rossi tak kalah lihai menyalip sang juara dunia di tikungan.

Sengitnya persaingan dua pembalap ini juga tergambar dari catatan fastest lap yang berhasil ditorehkan. Setelah Stoner mencatatkan waktu tercepat di lap tiga, Rossi mematahkan catatan tersebut saat melintasi lap lima.

Hanya dalam enam lap, Rossi-Stoner sudah menciptakan jurang waktu yang cukup lebar dengan pembalap lainnya. Jarak mereka dengan rombongan kedua yang diisi Chris Vermuelen, Nicky Hayden dan Andrea Dovizioso sudah mencapai enam detik. Sementara di lap 12 jurang pemisah bahkan sudah menjadi 11 detik lebih.

Di rombongan kedua ini Chris Vermuelen menjadi bintang, start dari posisi delapan, dia mampu duduk di posisi tiga saat memasuki lap delapan. Jagoan Rizla Suzuki itu malah berhasil melepaskan diri dari tekanan Nicky Hayden. Kentucky Kid justru terlibat pertarungan seru dengan Dovizioso memperebutkan posisi empat.

Kembali ke posisi terdepan, duel sengit Rossi dengan Stoner terus berlanjut. Rossi yang berhasil mempertahankan keunggulannya di posisi terdepan terus mendapat tekanan hebat dari Stoner yang dalam beberapa kesempatan sempat merebut posisi pertama, meski kemudian kembali di-overtake Rossi.

Saat balapan tinggal menyisakan 10 lap komposisi lima besar diisi Rossi, Stoner, Vermuelen, Dovizioso, dan Hayden. Di lap ini Stoner kembali mencuri posisi terdepan, namun itu tak bertahan lama karena Rossi mampu menyusul.

Bencana mendatangi Stoner saat dia terjatuh di gravel ketika balapan tersisa delapan lap. Terlalu melebar di sebuah tikungan ke kiri, Stoner sebenarnya sudah menurunkan kecepatan motornya saat melaju di atas gravel. Namun dia tetap tak mampu menguasai keseimbangan motor dan kemudian terjatuh karena bannya terjebak di gravel yang cukup dalam.

Pemuda Australia itu memang mampu melanjutkan balapan dan masih mempertahankan posisi kedua. Namun karena banyak membuang waktu akibat insiden tersebut, dalam tempo satu lap selisihnya dengan Rossi sudah mencapai 16 detik lebih.

Keunggulan jauh tersebut mampu dipertahankan Rossi hingga akhir balapan dan menyentuh garis finish. Komposisi pembalap di urutan lima besar juga tak berubah dengan berturut-turut ditempati Stoner, Vermuelen, Dovizioso dan Hayden.

Hasil MotoGP AS

1. Valentino Rossi ITA Fiat Yamaha Team (B) 44min 4.311 secs
2. Casey Stoner AUS Ducati Marlboro Team (B) 44min 17.312 secs
3. Chris Vermeulen AUS Rizla Suzuki MotoGP (B) 44min 30.920 secs
4. Andrea Dovizioso ITA JiR Team Scot MotoGP (M) 44min 39.212 secs
5. Nicky Hayden USA Repsol Honda Team (M) 44min 39.974 secs
6. Randy de Puniet FRA LCR Honda MotoGP (M) 44min 41.979 secs
7. Toni Elias SPA Alice Team (B) 44min 45.940 secs
8. Ben Spies USA Rizla Suzuki (B) 44min 46.238 secs
9. James Toseland GBR Tech 3 Yamaha (M) 44min 47.330 secs
10. Shinya Nakano JPN San Carlo Honda Gresini (B) 44min 48.702 secs


MITSUBISHI STRADA TRITON – Triton Double Cab Exceed

Posted by Unknown Senin, 21 Juli 2008 0 komentar


For further specification and price visit http://www.ktb.co.id/product_detail.php?kid=6&pid=81

MotoGP Jerman

Posted by Unknown Senin, 14 Juli 2008 0 komentar
Stoner Juara, Rossi Puncaki Klasemen
Doni Wahyudi - detiksport

Sachsenring - MotoGP German yang berlangsung dalam guyuran hujan memunculkan Casey Stoner sebagai juara. Namun puncak klasemen pembalap kini dimiliki Valentino Rossi yang finis di posisi dua.

Stoner yang tampil dominan sejak sesi kualifikasi, menyempurnakan penampilannya dengan menjadi juara di Sirkuit Sachsenring, Minggu (13/7/2008). Ini merupakan kemenangan ketiganya secara beruntun setelah pada dua balapan sebelumnya di Inggris dan Belanda dia juga menjadi penghuni podium teratas.

Meski finis terdepan, posisi Stoner di klasemen pembalap tak berubah dengan tetap duduk di urutan tiga. Total poin yang sudah dikumpulkan pemuda Australia itu adalah 167, tertinggal empat poin dari Dani Pedrosa yang gagal finis karena terjatuh di lap kelima.

Kegagalan Pedrosa menyelesaikan balapan membuatnya kehilangan posisi puncak klasemen. Posisi tersebut kini menjadi milik Valentino Rossi yang menjadi runner-up, The Doctor kini punya koleksi 187 angka.

Menduduki podium terakhir adalah Chris Vermuelen. Ini merupakan hasil yang luar biasa buat pembalap Rizla Suzuki itu mengingat dia memulai balapan dari posisi 14.

Jalannya Balapan

Hujan yang mengguyur sirkuit sejak pagi membuat balapan berjalan dalam kondisi basah. Rintik-rintik hujan bahkan masih terlihat saat balapan dimulai.

Berada di posisi start kedua, Pedrosa memulai balapan dengan sangat baik dengan langsung berada di posisi terdepan. Sementara pemilik pole, Stoner harus rela turun ke posisi tiga, tepat dibelakang Andrea Dovizioso yang naik dua peringkat ke urutan dua.

Setelah lap pertama terlalui, Pedrosa makin mantap berada di posisi terdepan. Perubahan terjadi di posisi dua setelah Stoner menyalip Dovizioso, sementara Rossi juga mengalami peningkatan posisi dengan naik ke urutan lima.

Nasib kurang baik masih menyelimuti Jorge Lorenzo pada balapan kali ini setelah dia menjadi korban pertama lintasan yang basah. Pembalap Fiat Yamaha itu terjatuh saat balapan memasuki putaran kedua.

Di posisi terdepan Pedrosa tampil sangat dominan meski trek sangat basah dan hujan masih terus mengguyur. Saat memasuki lap ketiga, keunggulan pembalap Spanyol itu atas Stoner terus menjauh mendekati enam detik.

Sayangnya Pedrosa tak mampu mempertahankan apa yang sudah dia dapat, di lap kelima dia terjatuh dari tunggangannya. Pedrosa terlihat gagal menguasai ban depan motornya, meski tidak terpelanting dia terseret cukup jauh ke arah gravel. Sebelum akhirnya berhenti dia juga sempat terguling beberapa kali di gravel.

Jatuhnya Pedrosa membuat Stoner memimpin balapan, diikuti Dovizioso, Collin Edwards, dan Rossi. Komposisi tersebut tak bertahan lama lantara satu lap berselang Rossi sudah menyalip Edward, dan menyusul Dovizioso di lap berikutnya untuk berada di posisi dua.

Memasuki lap sembilan Anthony West terjatuh dari tunggangannya, meski kemudian mampu melanjutkan balapan, sementara satu putaran berselang giliran Melandari yang out. Hasil yang sangat mengecewakan buat pembalap Italia yang akan berpisah dengan Ducati itu.

Memulai balapan dari posisi 14, Chris Vermuelen merangsek ke urutan tiga saat balapan memasuki lap 11. Bukan hasil yang mengejutkan buat pembalap Rizla Suzuki ini mengingat statusnya sebagai rain master.

Tak banyak perubahan terjadi saat setengah balapan terlewati. Perlahan namun pasti Stoner mulai merenggangkan jaraknya dengan Rossi menjadi di atas tiga detik, sementara Vermuelen masih tertahan di urutan tiga.

Saat balapan tersisa sembilan putaran Collin Edwards menjadi korban berikutnya, dia terpaksa gagal menyelesaikan balapan karena mengalami kecelakaan. Saat hujan kembali turun di lap 22, tinggal 13 pembalap yang tersisa di atas trek.

Posisi Vermuelen di jelang akhir balapan sempat mendapat ancaman dari Alex de Angelis, namun tak ada perubahan terjadi hingga balapan terselesaikan. Sementara Stoner menyentuh garis finish di posisi terdepan dengan keunggulan hampir empat detik atas Rossi.

( din / arp )

Komponen-Komponen Mesin

Posted by Unknown Selasa, 08 Juli 2008 0 komentar
Komponen-komponen yang terdapat pada mesin :
-Kepala silinder/silinder cop
-Katup
-Blok silinder
-Torak/piston
-Batang torak
-Karter
-Poros engkol
-Roda penerus
-Bantalan
-Saluran masuk & saluran buang
-Sistem pendinginan
-Sistem pelumasan

Selanjutnya buka:www.bedahmesin.blogspot.com

Perbandingan Motor 2 Takt & 4 Takt

Posted by Unknown 0 komentar
Keuntungan Motor 2 Takt:
-Siklus kerja lebih singkat,sehingga kerja mesin lebih cepat
-Knalpot lebih awet karena sisa gas buang yang melewati knalpot bercampur pelumas
-Konstruksi mesin lebih sederhana sehingga lebih murah harganya
Keuntungan Motor 4 Takt:
-Kerja mesin lebih stabil
-Daya kerja lebih kuat
-Sisa pembakaran lebih bersih
-Suara knalpot lebih halus

Ciri-Ciri Motor 2 Takt & 4 Takt

Posted by Unknown 0 komentar
Ciri-ciri motor 2 takt:
-Tidak ada Katup
-Knalpot terletak di silinder blok
-Berasap tebal
-Menggunakan oli samping
-Terdapat ruang pembilasan
Ciri-ciri motor 4 Takt:
-terdapat katup
-Knalpot terletak di silinder cop
-Berasap tipis
-Tidak menggunakan oli samping
-Tidak terdapat ruang pembilasan

Hamilton Juara di Silverstone

Posted by Unknown Senin, 07 Juli 2008 0 komentar
Reky Herling Kalumata - detiksport

Silverstone - Lewis Hamilton akhirnya mampu memuaskan para pendukungnya di Silverstone. Pembalap McLaren itu berhasil memenangi GP Inggris di kondisi trek basah.Tampil di kampung halamannya tampaknya benar-benar memberikan semangat lebih bagi Hamilton. Kondisi hujan dan trek basah ini juga tidak mampu menghalangi niat pembalap Inggris itu untuk memenangi balapan tersebut.Hamilton memastikan diri menjadi juara setelah mencatat waktu 1 jam, 39 menit dan 09, 440 detik di Silverstone, Minggu (6/7/2008). Ia berhasil mengalahkan pembalap tim BMW Nick Heidfeld yang harus puas di posisi kedua.

Sementara pembalap Honda Rubens Barichello secara mengejutkan sukses menempati posisi ketiga. Ini merupakan pencapaian tertinggi yang diraih oleh pembalap asal Brasil tersebut selama musim 2008.

Hasil GP Inggris:
Posisi-Pembalap-Tim (Ban)-Waktu
1. Hamilton McLaren-Mercedes (B) 1h39:09.440
2. Heidfeld BMW Sauber (B) + 1:08.500
3. Barrichello Honda (B) + 1:22.200
4. Raikkonen Ferrari (B) + 1 lap
5. Kovalainen McLaren-Mercedes (B) + 1 lap
6. Alonso Renault (B) + 1 lap
7. Trulli Toyota (B) + 1 lap
8. Nakajima Williams-Toyota (B) + 1 lap
9. Rosberg Williams-Toyota (B) + 1 lap
10. Webber Red Bull-Renault (B) + 1 lap
11. Bourdais Toro Rosso-Ferrari (B) + 1 lap
12. Glock Toyota (B) + 1 lap
13. Massa Ferrari (B) + 2 laps

Not classified/retired:
Pembalap-Tim(ban)-Pada Lap
Kubica BMW Sauber (B) 40
Button Honda (B) 39
Piquet Renault (B) 36
Fisichella Force India-Ferrari (B) 17
Sutil Force India-Ferrari (B) 11
Vettel Toro Rosso-Ferrari (B) 1
Coulthard Red Bull-Renault (B) 1
( key / krs )

PENGENALAN DASAR MESIN

Posted by Unknown Minggu, 06 Juli 2008 0 komentar
Asal mula tenaga motor:
-Ada bahan bakar
-ada udara
-ada panas yang tinggi yang bisa membakar campuran udara dan bahan bakar
-pembakaran di ruang tertutup menimbulkan tekanan
-Tekanan tersebut dinamakan tenaga motor

Mesin otomotif berdasarkan langkah kerjanya:
- Mesin 2 langkah/2 takt
- Mesin 4 langkah/4 takt

Berdasarkan bahan bakarnya:

- Motor Bensin
- Motor Diesel

Mesin yang menggunakan bahan bakar bensin dinamakan motor bensin.Pada motor bensin,penyaluran bahan bakarnya menggunakan karburator.

Mesin yang menggunakan bahan bakar solar dinamakan motor diesel.Pada motor diesel,penyaluran bahan bakarnya menggunakan bosh pump.

Konstruksi motor diesel pada umumnya mempunyai konstruksi mesin yang lebih kuat dan lebih berat daripada konstruksi motor bensin,karena sistem pembakaran pada motor diesel mempunyai daya yang lebih kuat dibandingkan sistem bahan bakar motor bensin sehingga motor diesel membutuhkan konstruksi yang lebih kuat dibandingkan dengan konstruksi motor bensin.

Pada mesin 2 takt mempunyai 2 langkah kerja,yaitu:

1. langkah ekspansi

2. langkah kompresi

1)Langkah kompresi:Torak/piston bergerak dari TMB ke TMA,saluran masuk bahan bakar terbuka,campuran bahan bakar & udara masuk ke ruang karter& gas yang ada di ruang bakar dimampatkan oleh piston.

2)Langkah ekspansi:Beberapa derajat sebelum TMA busi meloncatkan bunga api listrik & gas yang ada di ruang bakar akan terbakar & timbul tekanan yang tinggi sehingga mendorong piston ke TMB.Saluran masuk tertutup & bahan bakar di dalam karter naik ke ruang bakar melalui saluran pembilasan sekaligus mendorong gas sisa pembakaran keluar dari ruang bakar melalui saluran buang.

Pada mesin 4 takt mempunyai 4 langkah kerja,yaitu:

1.langkah hisap

2.langkah usaha

3.langkah kompresi

4.langkah buang

1) Langkah hisap: katup hisap membuka, torak bergerak dari titik mati atas ke titik mati bawah ,dan menghisap campuran bensin dan udara.

2)Langkah kompresi:torak bergerak dari titik mati bawah ke titik mati atas,pada saat torak akan mencapai titik mati atas,busi meloncatkan bunga api listrik yang membakar campuran bensin dan udara .Kemudian timbul ledakan yang mendorong torak ke TMB.

3)Langkah usaha:torak bergerak dari TMA ke TMB karena terdorong oleh ledakan yang timbul pada saat kompresi,pada saat ini timbul langkah kerja/langkah usaha.

4)Langkah buang:torak bergerak dari TMB ke TMAdan membuang sisa gas hasil pembakaran.pada saat ini katup buang membuka.
Proses tersebut terjadi berulang-ulang dimulai dari langkah hisap sampai langkah buang dan menggerakkan mesin.






Satrio Penuhi Target di F3 Jerman

Posted by Unknown Selasa, 17 Juni 2008 0 komentar
Reky Herling Kalumata - detiksport

Hockenheim - Pembalap A1 Team Indonesia Satrio Hermanto berhasil memenuhi target masuk 10 besar di F3 Jerman. Ini adalah bagian dalam latihan Satrio selama masa off season A1GP.

Satrio memang telah mempersiapkan diri untuk tampil pada kejuaraan balap F3 Jerman di sirkuit F1 Hockenheim, Minggu (15/6/2008) kemarin. Ia bersaing dengan 28 pembalap lainnya yang sebagian besarnya merupakan pembalap muda terbaik dari Eropa.

Kejuaraan balap F3 Jerman ini hanya menyajikan kelas utama dan terbagi menjadi 2 balapan di setiap serinya. Tak heran jika disetiap seri pun bisa mencapai 28 peserta. Ini menjadi tantangan tersendiri bagi Satrio yang pernah menjuarai F3 Asia Promotional Class 2006.

Sesi kualifikasi pun terbagi menjadi 2 sesi dan dimulai Sabtu lalu. Di sesi kualifikasi pertama Satrio menempatkan dirinya untuk start di barisan tengah dengan hasil kualifikasi di posisi 15. Sedangkan di sesi kualifikasi kedua naik tiga posisi ke peringkat ke-12.

Saat sesi balapan, Minggu (15/6/2008), Satrio telah menargetkan untuk bisa masuk di posisi 10 besar. Namun sayang hal itu tidak dapat tercapai di balapan pertama karena mobil balapnya melintir ketika sedang memperebutkan posisi di tikungan.

Namun, pada balapan kedua Satrio pun tampil tetap agresif. Pembalap Indonesia ini akhirnya memenuhi target dengan finish di posisi sembilan pada balapan kedua ini. Satrio finish 2,5 detik di belakang rekan satu timnya Rafael Suzuki yang start dari posisi pole.

"Balapan kali ini memberikan pengalaman berharga bersaing dengan pembalap terbaik Eropa, finish 10 besar dengan jumlah peserta hampir 30 pembalap adalah sebuah perjuangan," ungkap Satrio usai finis dalam rilis yang dterima detiksport, Senin (16/6/2008).

Hasil finish di posisi 10 besar di seri Hockenheim ini akan menjadi modal dan pengalaman berharga bagi Satrio untuk menghadapi seri F3 Jerman berikutnya yang akan berlangsung di sirkuit Assen Belanda pada 1 hingga 3 Agustus 2008 mendatang. ( key / a

Ducati : Penting, Tes Dini Motor Baru

Posted by Unknown Sabtu, 14 Juni 2008 0 komentar
Barcelona - Musim MotoGP 2008 belum lagi berjalan separuh, Ducati sudah menyiapkan motor GP9 untuk musim depan. Ducati menilai tes awal untuk motor baru ini sebagai sesuatu yang penting.

Seusai GP Catalunya akhir pekan lalu, Ducati untuk kali pertama mempertunjukkan GP9 kepada publik. Motor itu dicoba oleh juara dunia Casey Stoner dan dua tester, Vittoriano Guareschi dan Niccolo Canepa.

Kepala Teknik Ducati Filippo Preziosi memandang penting tes yang sangat dini seperti ini. Tujuannya adalah untuk mencegah adanya kemunduran dalam pengembangan.

"Kami memutuskan untuk memberi kesempatan pembalap kami untuk mengetes GP9 karena hal itu akan lebih sulit bila dilakukan di tahap akhir pengembangan karena nanti kami akan mengalami kemunduran dalam beberapa area," ungkap Preziosi dikutip Autosport.

GP9 menggunakan bahan serat karbon untuk rangka motornya. Dari sisi desain, rangka GP9 juga disebut-sebut berbeda jauh dari model rangka yang umum dipakai banyak pabrikan Jepang.

Lebih lanjut, Preziosi menolak untuk terlalu memandang tinggi penggunaan serat karbon itu. Menurutnya, yang terpenting adalah bentuk, bukan bahan.

"Fakta bahwa kami kini menggunakan serat karbon dalam produksi sasis bukanlah poin yang paling relevan di sini. Yang penting adalah bentuknya yang berbeda dengan yang dahulu. Kesan pertama Casey sangat positif," pungkas Preziosi.
sumber : serba-serbi motogp

Kejuaraan Grasstrack dan Motocross Pangkung Tibah

Posted by Unknown Selasa, 10 Juni 2008 0 komentar
Puluhan crosser lokal dan luar bali, sabtu dan minggu 7-8 juni 2008 beradu kebut di arena kejuaraan Grasstrack dan Motocross di sirkuit Pangkung Tibah - Tanah Lot, Tabanan. Ajang ini merupakan seri kedua dari 4 seri yang rencananya berlangsung tahun ini.Walau tidak seramai seri pertama yang dimeriahkan kehadiran crosser nasional Aep Dadang dari Jawa Barat, seri kedua ini juga diikuti oleh 205 starter dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Lombok, Brazil, USA, Italia.. Sementara itu dari lokal bali turut berlaga antara lain crosser usrok dan gendowor dari Adrenaline Tracker, disamping juga turun crosser-crosser dari team Bali MX yang diperkuat Diva Ismayana dan Kadek Rubin Mc RAe.

Menurut Ketua Panitia Panca Wirawan, kejuaraan ini digelar untuk menyalurkan bakat para penggila olah raga motocross, khususnya di daerah Tabanan.Kejuaraan ini rencanaya rutin digelar setiap tahunnya, dengan terus mendatangkan crosser-crosser luar bali untuk memancing antusiasme crosser-crosser lokal.
Kajuaraan tahun ini memeprebutkan hadiah utama berupa 4 unit sepeda motor.

eka dot

BP Acropolis Rally Day 2

Posted by Unknown Sabtu, 07 Juni 2008 0 komentar
KANDUNGAN RALLY ACROPOLIS : 80% LUCK 20% SKILL

Setelah sempat memperbaiki peringkat, pereli Indonesia, Subhan Aksa —yang turun pada nomor Production Car World Rally Championship atau PWRC di BP Ultimate Acropolis Rally, Yunani, Sabtu (31/5)—mengalami kerusakan mobil di tahapan khusus (special stage/SS) 11. Akibatnya, pereli di bawah bendera tim Pertamina Indonesia Rally ini gagal menyelesaikan etape ini..

Pasangan Subhan Aksa/Hade Mboi sampai dengan Service D atau service pertama di hari kedua ini setelah menempuh 3 SS naik dua tingkat ke posisi 14 PWRC dan peringkat ke 28 over all.

"Saya harus menerima kenyataan ini, lintasan yang kasar, berbatu dan berdebu membuat kendaraan khususnya bagian suspensi dan kaki-kakinya banyak yang rusak, sebelumnya di SS 9 banyak sekali batu yang terangkat keluar dari lintasan, sehingga kendaraan kami menghantam batu besar, dan akhirnya pada SS 11 di Km. 5 mobil berhenti dikarenakan kerusakan yang agak parah yang disebabkan oleh as roda depan kiri yang patah" ujar Subhan.

MAGO SARWONO :
“Saya memberikan target pada SUBHAN untuk dapat masuk 10 besar pada finis di hari kedua ini. Pagi kita berada di posisi ke 16, masuk servis pertama di hari kedua ini dia naik di posisi ke 14. Dan kalau kita liat banyaknya peserta yang berhenti pada hari kedua ini, maka target yang tim ingini pasti bisa tercapai. Tapi seperti kita ketahui bahwa Rally itu bukan hanya SKILL tapi keberuntungan juga merupakan faktor yang sangat penting. Dan dengan beratnya trek yang ada nilai keberuntungan menjadi faktor yang lebih tinggi dari pada SKILL.”

Sepertinya Banyak sekali drama yang terjadi di hari kedua ini, total 6 peserta PWRC yang berhenti pada hari ke dua ini. Nasser AL-ATTIYAH yang memimpin di hari pertama group PWRC harus berhenti di SS 9 dikarenakan kerusakan suspensi, begitupun dengan Juho Hanninen, team mate Subhan dari Mitsubishi Ralliart NZ yang di hari pertama sebagai runner up mengalami kejadian putus van belt di SS 11.

Setelah melihat keadaan kendaraan, TIM memutuskan untuk tidak meneruskan RALLY di hari ketiga karena kerusakan yang ada sangat parah, selain bagian depan kiri yang rusak ternyata keadaan sasis mobil juga sudah berubah. Selain itu, selama mengikuti RALLY selama 2 hari ini, tim sudah menghabiskan pelek sebanyak 18 buah.

“Suatu keputusan yang sangat berat, tetapi ini lebih baik, karena tim dapat memperbaiki mobil dengan lebih maksimal untuk menghadapi RALLY PWRC berikutnya yang akan diikuti oleh PERTAMINA INDONESIA RALLY TEAM, yaitu RALLY FINLAND pada akhir bulan Juli” ujar tim direktur MAGO SARWONO.

sumber : indonesiarallyteam.blogspot.com

MOTOPRIX Seri IV

Posted by Unknown Jumat, 06 Juni 2008 0 komentar
Wahyu Widodo Juara

Pembalap tim SUZUKI IRC UMILD AHRS Wahyu Widodo tampil sebagai juara MP1 di ajang Motoprix region 2 seri ke-4 yang berlangsung di Sirkuit GOR Satria Purwokerto, kemarin.Sementara Ardhi Satya Sadarma menyelamatkan muka Jateng pembalap asal Purworejo itu menjadi satu-satunya wakil Jateng yang naik podium.
Dia memenangi lomba kelas bebek tune up 4Tak 125cc seeded (MP2). Empat kelas tingkat nasional lain direbut pembalap DKI dan Jabar.
Sedangkan pembalap Jabar selain yang menjadi juara selain Wahyu Widodo adalah Anggi Permana (bebek standar 2Tak 110cc pemula/MP5).

Adapun dari DKI, Rafid Topan merebut trofi di dua kelas, yakni bebek standar 4Tak 125cc pemula/ MP4 dan bebek tune up 4Tak 110cc pemua/MP3).
Satu wakil Jateng lain, Teguh Nugroho, menduduki peringkat II di dua kelas. Pembalap asal Pati itu menjadi runner up kelas MP3 dan MP4. Selain itu di kelas MP1, Adi AW masuk urutan empat dan Ardhi Satya kelima. Wakil Banjarnegara, Andrianto, masuk lima besar kelas MP5.
Selain kelas-kelas tersebut, panitia juga melombakan dua nomor lain. Yaitu One Make Race (OMR) Suzuki 4Tak tune up 110-125cc yang dijuarai Roni Irawan (DIY), dan bebek standar 2Tak 110-125cc pemula dimenangi Yudi W (Ciamis, Jabar).
Event tingkat lokal eks Karesidenan Banyumas didominasi dua pembalap Purbalingga, LA Ghony di kelas standar 2Tak 110 cc dan Ages Furkon nomor 4Tak tune up 110cc. (irac)

sumber : www.indonesianracing.com

Tommy Soeharto Juara II Ford Focus OMR

Posted by Unknown 0 komentar
Pembalap veteran Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto masih menggigit di ajang balap setelah merebut juara ke-2 kelas Ford Focus OMR lomba balap Fastron-Pertamax Touring Car Championship atau FPTCC 2008 Seri II hari Minggu (1/6) di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat. Tommy sempat memimpin beberapa lap namun karena kendala gear box membuatnya harus puas menempati posisi kedua. Bagi Tommy ini merupakan podium keduanya setelah pada Seri I, 6 April lalu Tommy yang tergabung dalam tim K’lapa Racing harus puas di posisi ketiga. (irac)

sumber :www.indonesianracing.com

MotoGP Italia

Posted by Unknown Rabu, 04 Juni 2008 0 komentar
ROSSI RAJA MUGELLO

Mugello, BOLASportsLine/motogp Pembalap tim Fiat Yamaha, Valentino Rossi, berhasil mempertahankan tahta raja Mugello setelah memenangi GP Italia untuk ketujuh kali berturut-turut, Minggu (1/6). Rossi yang start dari posisi terdepan, finis di urutan pertama meninggalkan Casey Stoner (Ducati) dan Dani Pedrosa (Honda) di urutan kedua dan ketiga.

Paket Yamaha-Bridgestone yang semakin menyatu menjadi modal utama Rossi menancapkan dominasinya di sirkuit Mugello. Perjuangan Rossi merebut kemenangan ketujuhnya di GP Italia terbilang mulus meski sempat sempat kehilangan posisi dan tercecer di dua putaran awal. Rossi baru menyodok ke urutan terdepan di lap ketiga. Namun, begitu berada di depan, Rossi, langsung mengembangkan kecepatannya dan tak terkejar lawan hingga akhir lomba.


"Akhir pekan yang luar biasa. Di Mugello ini selalu terasa spesial, terutama saat berada dipodium bersama para penggemar. Tapi saya mengalami akhir pekan yang sulit. Trek ini sangat pas untuk gaya saya dan Yamaha," kata Rossi yang mengaku mengalami kesulitan di 10 putaran terakhir akibat udara panas.

Sementara rekan setim Rossi, Jorge Lorenzo, masih dirundung nasib sial. Pembalap asal Spanyol yang masih didera cedera pergelangan kaki ini, mengalami kecelakaan di pertengahan lomba. Beruntung insiden ini tidak memberinya cedera baru.

Kemenangan ini membuat posisi Rossi di puncak klasemen semakin aman. Ia kini unggul 12 poin dari Dani Pedrosa di peringkat dua.

HASIL LOMBA
1. Valentino Rossi (Ita) Yamaha 42 mnt 31.153 dtk
2. Casey Stoner (Aus) Ducati 42:33.354
3. Dani Pedrosa (Spa) Honda 42:36.020
4. Alex de Angelis (SM) Honda 42:37.466
5. Collin Edwards (AS) Yamaha 42:43.683
6. James Toseland (Ing) Yamaha 42:44.959
7. Loris Capirossi (Ita) Suzuki 42:45.600
8. Andrea Dovizioso (Ita) Honda 42:46.472
9. Shinya Nakano (Jpn) Honda 42:46.480
10. Chris Vermeulen (Aus) Suzuki 43:01.938

Klasemen Sementara
1. V Rossi (It) Yamaha 122 poin
2. D Pedrosa (Sp) Honda 110
3. J Lorenzo (Sp) Yamaha 94
4. C Stoner (Aus) Ducati 76
5. C Edwards (US) Yamaha 58

sumber : detik sport

Jelang Reli Yunani

Posted by Unknown Jumat, 30 Mei 2008 0 komentar
Awal yang Bagus buat Subhan

Korinthos - Subhan Aksa dan navigatornya Hade Mboi lebih optimistis menghadapi Reli Akropolis, Yunani. Pereli Indonesia Rally Team mencatat waktu tercepat keempat dalam latihan resmi untuk kelas Production Car World Rally Championship (PWRC).

Pada hari Senin (26/5/2008), Subhan/Hade memulai persiapan untuk mengikuti BP Ultimate Acropolis Rally. Mereka melakukan latihan di daerah sekitar Korinthos, di atas trek sepanjang 5.8 KM. Hal ini dilakukan untuk pengenalan trek dan melakukan beberapa setingan pada mesin dan suspensi mobil.

Subhan berhasil membubuhkan waktu tercepat keempat dalam latihan resmi untuk kelas PWRC ini diikuti lebih dari 17 peserta. Ini merupakan hasil yang sangat positif yang telah dilakukan oleh Subhan, mengingat dalam latihan itu dua pemimpin klasemen poin di PWRC juga turut serta.

Sementara waktu tercepat dalam latihan resmi PWRC ini dibuat oleh Juho Haninnen yang juga teman satu team dari Subhan. "Saya merasa setingan suspensi yang pas akan sangat membantu kami melewati trek yang sangat unik ini," ungkap Subhan dalam rilisnya yang diterima detiksport, Selasa (27/5/2008).

"Kami sudah dapat menemukan setingan suspensi yang kami rasa dapat bertahan selama reli, karena dengan setingan suspensi ini saya dapat memperbaiki waktu saya hampir lebih dari 10 detik, sehingga saya mencapai waktu di 5 besar dari seluruh peserta yang ikut latihan disini," ujarnya.

Subhan juga mengakui bahwa dia telah mendapatkan banyak masukan dari Haninnen mengenai trek yang akan dihadapinya di Yunani ini. "Saya juga banyak mendapatkan petunjuk dari JUHO bagaimana cara menyetir dengan keadaan trek yang berbatu dan licin ini," ujarnya.

Sementara manajer IRT Mago Sarwono mengaku merasa puas dengan catatan waktu yang diraih oleh Subhan dalam latihan resmi tersebut. Bahkan Mago pun merasa optimis dengan target sepuluh besar yang dipasang buat Subhan dan Hade di Reli Akropolis.

"Saya sangat puas dengan hasil latihan Subhan ini. Mudah mudahan dengan kesabaran dan tentunya juga keberuntungan yang tinggi maka target 10 besar bisa kita dapatkan lagi. Apalagi setelah melihat hasil latihan yang sangant positif," harap Mago.

BP Ultimate Acropolis Rally adalah seri ke 3 untuk kelas PWRC dan seri 7 WRC. Setelah gagal di Reli Argentina, team yang disponsori Pertamina Prima XP menaruh harapan besar pada rally ini. Apalagi karakter trek hampir sama seperti reli Makasar dan juga suhu udara yang panasnya hampir sama di INDONESIA.

Pada hari Selasa dan Rabu ini Subhan dan Hade akan melakukan survey. Ceremonial start akan dilakukan di depan monumen Acropolis di kota Athena, Yunani pada pukul 19:00 waktu setempat. Mereka akan menempuh sebanyak 20 SS (Special Stage) yang dibagi dalam 3 hari dengan total jarak sejauh 339.94. (key/din)

sumber : detik sport

CHEVROLET CAPTIVA 2.4L SUV CAR

Posted by Unknown Sabtu, 26 April 2008 0 komentar

For further info please visit http://www.chevrolet.co.id

Jeep Wrangler 4x4 Off Roading

Posted by Unknown Jumat, 11 April 2008 0 komentar
From Roadfly.com 2007

free counters